Tujuan dan Fungsi Public Relations

Tujuan dan Fungsi Public Relations
Oleh Fachri Adha
            Sebagai salah satu dari komponen bauran pemasaran (marketing mix). public relations turut berperan penting dalam mengembangkan dan membangun citra perusahaan di mata stackholders dengan berbagai cara.
Dalam bukunya “public relations strategies dan tactics” L.wilcox, Philip H.Ault mengatakan ada beberapa fungsi public relations yaitu sebagai berikut :
1. Conseling
Public Relation bagi perusahaan juga merupakan salah satu konseling yang dapat memberikan dan menyediakan berbagai saran kepada pihak internal managemen yang berhubungan dengan berbagai kebijakan, relasi, kebijakan relasi dan komunikasi antara perusahaan dengan publik.
2. Research
Sebagai salah satu bagian perusahaan yang bersinggungan langsung dengan publik, fungsi Public Relation juga merupakan sebuah tim riset perilaku public. Data-data hasil riset ini dapat digunakan untuk merancang strategi public relation dalam rangka membangun rasa saling percaya antara perusahaan dengan publik, mempengaruhi dan menyakinkan public tentang pentingnya perusahaan bagi mereka.
3. Media Relations
Berkomunikasi dengan publik yang luas tentu membutuhkan media massa yang bisa digunakan untuk mengutarakan pendapat. Sehubungan dengan hal tersebut, Public Relation dapat berfungsi sebagai bagian perusahaan yang melakukan berbagai kerja sama dengan semua media untuk kepentingan perusahaan.
4. Publicity
Melalui berbagai media massa yang telah menjadi “partner” dalam bekerja, public relation dapat melakukan publisitas atau merespon ketertarikan publik terhadap perusahaan. Tujuan dari publisitas ini adalah untuk menyampaikan berbagai pesan terencana untuk meningkatkan ketertarikan publik pada perusahaan.
5. Employee/Member Relations
Membangun relasi yang baik tak hanya dilakukan dengan publik diluar perusahaan, untuk internal perusahaan Public Relations juga dapat berfungsi sebagai agen yang menginformasikan dan memotivasi karyawan serta memberikan respon terhadap setiap masalah perusahaan dengan karyawannya.
6. Public Affairs
Public Affairs merupakan fungsi public relation dalam perusahaan yang terkait dengan bagaimana membangun keterlibatan secara aktif (melobi) dengan pemerintah dalam berbagai kebijakan publik. Melobi sendiri menurut Kotler adalah kegiatan yang berhubungan dengan legislator dan pejabat pemerintah dalam mempromosikan atau menolak undang-undang atau peraturan.
7. Issues Management

Mengelola isu yang berkembang di masyarakat terkait dengan perusahaan, merupakan fungsi seorang public relation. Dalam fungsinya tersebut public relations melakukan identifikasi dan evaluasi atas berbagai isu yang sekiranya akan berdampak terhadap perusahaan.

0 Response to "Tujuan dan Fungsi Public Relations"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel